Logo Tirainews.com

Satpol PP Padang Pariaman Studi Banding ke Satpol PP Pekanbaru

Satpol PP Padang Pariaman Studi Banding ke Satpol PP Pekanbaru
Foto : ist

Tirainews.com - Satpol PP Kabupaten Padang Pariaman mendatangi kantor Satpol PP Kota Pekanbaru, Rabu (27/11/2019). Mereka mempelajari penegakan Peraturan Daerah (Perda) di Kota Bertuah.

Kepala Bidang Ketentraman Masyarakat Satpol PP dan Damkar Kabupaten Padang Pariaman, Afet M menjelaskan, Kota Pekanbaru dipilih karena dianggap penegakan Perda cukup baik.

"Selain juga dikarenakan permasalah yang terjadi di Pekanbaru juga hampir sama dengan yang ada di Padang Pariaman," kata Afet. 

Seperti penegakan perda untuk hiburan malam, penyakit masyarakat serta pelanggaran IMB. Satpaol PP Padang Paraman, kata dia, berencana akan mengadopsi apa yang diterapkan Satpol PP Pekanbaru.

Kepala Satpol PP Peaknbaru, Agus Pramono mengatakan dalam beberapa waktu terakhir sudah cukup banyak daerah lain yang berkunjung ke Satpol PP Pekanbaru.

"Kebanyakan memang terkait penegakan dan pengamanan Perda di tengah masyarakat," kata dia.