Logo Tirainews.com

Sosialisasi Pencegahan Virus Corona Bagi Masyarakat yang Masih Nongkrong Terus Dilakukan

Sosialisasi Pencegahan Virus Corona Bagi Masyarakat yang Masih Nongkrong Terus Dilakukan

Tirainews.com - Babinsa Koramil 05/Kampar Kiri Kodim 0313/KPR Serma Jamaludin bersama Kepala Desa Lipat Kain Selatan, Junaidi terus bersinergi untuk melakukan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat, terkait penularan dan pencegahan Corona.

Sosialisasi dilakukan kepada warga Desa Lipat Kain Selatan, Kecamatan Kampar Kiri, Kabupaten Kampar, Selasa (7/4/2020).

Babinsa Serma Jamaludin mengatakan pelaksanaan sosialisasi dilakukan dengan cara mendatangi tempat berkumpulnya warga, seperti di warung kopi. Ia pun memaparkan pentingnya untuk tidak membentuk keramaian di tengah pandemi Corona ini.

"Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat secara langsung, tentang bahaya dan cara pencegahannya," jelasnya.

Pada kesempatan, Junaidi juga mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak panik. Yaitu dengan mengikuti peraturan yang sudah dibuat oleh Pemerintah Kabupaten Kampar.

"Seperti mengurangi aktivitas di luar rumah jika tidak terlalu penting, menerapkan sosial distancing dan membiasakan cuci tangan sebelum dan sesudah melakukan aktivitas, serta memakai Masker. Hal ini tentunya demi mencegah penularan virus Corona di masyarakat," terangnya.