Logo Tirainews.com

Berkonsep Edukasi, Gedung SMK Dirgantara Dihias Puing Sriwijaya Air Boing 737

Berkonsep Edukasi, Gedung SMK Dirgantara Dihias Puing Sriwijaya Air Boing 737

Tirainews.com - SMK Dirgantara Riau membangun gedung sekolahnya dengan konsep edukasi. Tepat diatas pintu masuk gedung SMK Dirgantara Riau, dihias dengan puing bagian depan pesawat Sriwijaya Air Boing 737.

Tak hanya sebagai hiasan, puing pesawat Sriwijaya Air Boing 737 ini  nantinya juga akan dijadikan sebagai simulator pilot, untuk menambah wawasan serta edukasi mengenai dunia penerbangan. 

Dengan demikian, gaya bangunan yang berkonsep edukasi membuat SMK Dirgantara Riau menjadi pusat perhatian bagi masyarakat, karena dapat langsung melihat pesawat dari dekat, juga memberikan pengalaman penerbangan bagi siswanya.

"Kita sengaja membeli pesawat Sriwijaya Air Boing 737, untuk simulator pilot sebagai wahana edukasi bagi para siswa, serta untuk menunjang praktek siswa. Gedungnya juga menjadi daya tarik masyarakat dengan konsep edukasi," ungkap Kepala SMK Dirgantara Riau, Syahmian, SE, MM pada Senin (6/4/2020).

Sekolah itu memiliki 2 jurusan yaitu Manajemen Logistik dan Perbankan Syariah. Selain itu juga, ada jurusan Airframe Powerplant dan Usaha perjalanan wisata yang masih tahap proses perizinan.