Logo Tirainews.com

Ajak Warga Disiplin, Babinsa Koramil 03 Bunut Imbau Warga Pakai Masker

Ajak Warga Disiplin, Babinsa Koramil 03 Bunut Imbau Warga Pakai Masker

Tirainews.com - Pandemi virus Corona tidak bisa dianggap sepele meskipun status New Normal sudah lama diberlakukan. Namun penegakan disiplin terhadap protokoler kesehatan masih harus tetap dimaksimalkan pelaksanaannya di tengah masyarakat khususnya lokasi keramaian.

Keadaan ini dipahami oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan sehingga harus secara maksimal bekerjasama untuk menegakkan disiplin protokol kesehatan agar proses penularan virus Covid-19 ini bisa diputus khususnya Kabupaten Pelalawan.

Setiap tempat keramaian terutama lokasi pasar tradisional diawasi secara langsung dengan memberikan imbauan secara persuasif dan humanis agar masyarakat secara nyaman dan sadar mau bekerjasama dalam menegakkan disiplin protokeler kesehatan hingga berakhirnya pandemi Covid-19.

Babinsa Koramil 03 Bunut Sertu Masrianto melaksanakan tugas ini dalam mengawasi warga yang sedang melaksanakan kegiatan jual beli di pasar tradisional Pangkalan Kerinci agar terhindar dari penularan Virus Corona.

"Masker wajib dipakai dan jangan lepas masker jika berada di luar rumah agar proses penularan secara droppet atau penularan dari percikan air ludah saat berbicara tidak terjadi sehingga kita semua akan aman dan tidak terjadi penularan apapun dari pasar ini," ucapnya.

Sertu Masrianto juga menghimbau agar jaga jarak aman dengan orang lain, gunakan cara lain dalam menyapa dengan tidak bersentuhan langsung dan cuci tangan pakai sabun dan air mengalir jika selesai melaksanakan kegiatan apapun di luar rumah dan jika keluar dari pasar ini.

"Kiranya kegiatan ini bisa menjadi upaya dan langkah terbaik dalam mengajak masyarakat agar Bersama-sama menegakkan disiplin protokol kesehatan demi menciptakan masyarakat Pelalawan sehat dan terhindar dari Penularan virus covid-19," jelasnya.