Logo Tirainews.com

HUT ke-75 Bhayangkara, Polres Pelalawan Laksanakan Pembinaan Tradisi Polri Virtual

HUT ke-75 Bhayangkara, Polres Pelalawan Laksanakan Pembinaan Tradisi Polri Virtual

Tirainews.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Bhayangkara, Polres Pelalawan  melaksanakan kegiatan Pembinaan Tradisi Polri secara virtual, Kamis (1/7/2021).

Kegiatan tersebut semarak di hadiri oleh Kapolres Pelalawan AKBP Indra Wijatmiko, Bupati Pelalawan H Zukri Misran, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua DPRD, Ketua BNNK, Kepala Dinas Kesehatan dan sejumlah instansi lainnya di Kabupaten Pelalawan.

Upacara dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat dan terbatas. Dalam acara tersebut secara virtual dipimpin oleh Presiden Ir Jokowi Dodo dan Wakil Presiden didampingi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan sejumlah pejabat lainnya.

Pada upacara tersebut, presiden menyampaikan amanat bahwa, agar jajaran Polri tetap bersinergi dengan forkopimda dan instansi terkait dalam menjaga Harkamtibmas. 

Ia meminta, jajaran Polri terus aktif dalam pelaksanaan program pemerintah dan jangan sampai lengah dalam menjalankan tugasnya.

"Segala bentuk ancaman terhadap masyarakat dan negara semakin kompleks maka dari itu penggunaan kewenangan Polri harus sejalan dengan menggunakan teknologi yang mutakhir," ujarnya.

Dia menyebut, Polri harus selalu tampil untuk mengayomi masyarakat, harus ramah dan presisi dalam menjalankan wewenangnya dan menjunjung tinggi norma-norma di masyarakat.

"Teruslah memberikan pengabdian terbaik terhadap masyarakat dan negara, semoga Allah SWT selalu melindungi kita semua sekali lagi Dirgahayu Kepolisian Republik Indonesia, selamat hari lahir Bhayangkara ke 75," ujar presiden pada saat menyampaikan amanat secara virtual.