Logo Tirainews.com

Jaga Kondusifitas Wilayah, Babinsa Koramil 15/KK Lakukan Patroli dan Komsos

Jaga Kondusifitas Wilayah, Babinsa Koramil 15/KK Lakukan Patroli dan Komsos

Tirainews.com - Guna terciptanya situasi aman dan kondusif, Anggota Koramil 15/KK, Kodim 0313/KPR melaksanakan kegiatan patroli di wilayah Desa Teluk Binjai, Kecamatan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan, Kamis (30/4/2020). 

Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Teluk Binjai Serda Yusdanur menyampaikan, terkait patroli yang dilakukan di wilayah Desa binaannya tersebut. Dalam kesempatan itu, Babinsa melaksanakan himbauan untuk tetap waspada terhadap tindakan kejahatan yang bisa timbul kapan saja. 

"Apa lagi dengan adanya Remisi Napi Asimilasi terkait dengan adanya wabah Virus Corona (Covid-19) kewaspadaan tetap dijaga," ujar Serda Yusdanur. 

Selain itu, Babinsa juga mengingatkan aturan pemerintah terkait pencegahan penularan virus Corona (Covid-19) dengan cara sering-sering mencuci tangan dengan sabun, jaga jarak, jangan keluar rumah, jika kalau ada kepentingan yang mendesak harus keluar dari rumah, jangan lupa mengunakan masker ungkapnya dalam patroli rutin di wilayah Koramil setempat.