Logo Tirainews.com

Cegah Covid-19, Pendatang Diperiksa Babinsa Bersama Tim Medis

Cegah Covid-19, Pendatang Diperiksa Babinsa Bersama Tim Medis

Tirainews.com - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 10/ Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR Serka Bambang Suseno yang tergabung dalam Tim Satuan Tugas Pencegahan Covid 19 di pintu masuk PTPN V Sei Intan Desa Kembang Damai Kecamatan Pagaran Tapah Darussalam Kabupaten Rokan Hulu, melaksanakan kegiatan Screening, Rabu (29/7/2020).

Tampak, di Pintu masuk PTPN V Sei Intan, tim medis dan Babinsa mengecek setiap masyarakat yang ingin masuk ke tempat tersebut. Hal tersebut guna memutus mata rantai penyebaran Covid- 19 di wilayah PTPN V Sei Intan.

Proses screening yang dilakukan oleh tenaga medis bersama Babinsa berupa, pemeriksaan Suhu tubuh, penyemprotan cairan disinpektan dan pencucian tangan bagi tamu yang ingin masuk.

"Iya, sesuai dengan pembagian tugas dan link koordinasinya, kami bertugas hentikan kendaraan atau setiap orang yang melintas," jelas Serka Bambang Suseno.

Tim mengarahkan ke posko screening untuk diperiksa suhu tubuhnya, ini merupakan langkah pencegahan sebaran Covid-19. "Hingga sampai saat ini, kami berupaya maksimal lakukan sterilisasi, dan kami juga sadari sepenuhnya betapa rentannya kami yang berada di posko terpapar virus," paparnya.

Dari lokasi posko, Serka Bambang Suseno berpesan kepada warganya, untuk memutus mata rantai sebaran Covid-19 di perlukan kepatuhan warga untuk tetap berada di rumah, jangan tinggalkan rumah jika tidak mendesak, saat ini berada di rumah jauh lebih aman dari pada berada di luar rumah.

"Hindari kerumunan, karena kerumunan itu berpotensi besar mempercepat penyebaan corona, jaga jarak jika berinteraksi dengan orang dari luar, apa boleh buat, ini saatnya kita harus patuh untuk keselamatan bersama," tutupnya.